Ketika ingin melakukan suatu hal tapi ragu buat memulainya? Atau ketika ingin memulai selalu terpikir hal buruk yang akan datang? Hal ini adalah wajar untuk dialami setiap orang karena belum berani keluar mengambil resiko, sebab manusia selalu punya sikap ingin berada di tempat ternyaman saja tanpa ingin mencoba. Untuk mengurangi ketakutan tersebut ada beberapa langkah yang perlu dipahami, yuk simak artikel dibawah.

  1. Comfort zone (zona nyaman), pada zona ini kita gak perlu takut harus mengambil resiko karena semua sudah terkontrol dan sudah aman. Tapi jika di comfort zone terus kita cenderung tidak berkembang dan bosan. Coba deh pikirin ada impian-impan lain yang dicapai? Jika ada maka jadikan itu sebagai tujuan atau alasan untuk keluar dari zona nyaman.
  2. Fear Zone, pada zona ini akan muncul rasa khawatir, dan rasa takut seperti rasa takut akan gagal dan ada pemikiran untuk balik ke zona nyaman saja. Wajar jika merasa takut, tapi kamu perlu menghadapinya dengan tekad yang kuat.
  3. Learning zone, ketika sudah sadar dan bersyukur dizona nyaman serta sudah mampu mengelola rasa khawatir di fear zone, maka tahap selanjutnya adalah learning zone, dimana pada zona ini kamu bisa memahami apa yang terjadi, bagaimana cara meesponnya, dan mampu mengendalikan emosi dengan baik, serta menerima kenyataan.
  4. Growth zone, pada zona ini anda sudah bertumbuh dan berhasil keluar dari zona nyaman. Di zona ini anda sudah bersyukur, memaafkan, mengambil pelajarandari masa lalu yang sudah pernah terjadi dikehdiupan dan mulai fokus dengan masa depan.

Ukuran zona tiap orang pasti berbeda-beda dan setiap orang pasti punya prosesnya masing-masing dalam mencapai zona yang diinginkan, maka dari itu ada beberapa hal yang bisa dilakui buat pindah dari comfort zone ke growth zone yaitu :

  1. Mengenali comfort zone kamu
  2. Kelola stress
  3. Ubah rasa penasaran jadi aksi
  4. Berteman dengan orang yang ingin berkembang
  5. Belajar dari sebuah kegagalan hidup

Tetap di posisi comfort zone emang nyaman banget, tapi mau berapa lama tidak berkembang? Jadi itulah pembahasan bagaimana cara keluar dari zona nyaman biar terus berkembang.